Inilah Para Juara Kompetisi Your Art Your Icon Wuling di IIMS 2025

GETPOST.ID, Jakarta – Wuling Motors berkolaborasi dengan Jakarta Illustration & Creative Arts Fair (JICAF) memulai kompetisi “Your Art Your Icon” sejak Desember 2024. Ini kompetisi bagi desainer dan seniman Indonesia untuk mengekspresikan ide kreatifnya dalam bentuk karya seni pada eksterior BinguoEV.

Lantas, siapa para pemenang kompetisi JICAF ini?

Read More

Juara pertama dan membawa pulang hadiah istimewa, yaitu satu unit Wuling BinguoEV lengkap dengan desain livery-nya, adalah Mafazi Qisti Sitepu.

Karya juara pertama JICAF-Wuling 2025.

Juara kedua diraih Sigit Ezra, dengan membawa pulang MacBook Pro M3 melalui karyanya berjudul ‘Joy Beyond The Limit of Dreams’.

Dan  juara ketiga, Bethania Brigitta, dengan hadiah iPad Pro M4.

Pengumuman para pemenang dilakukan di booth Wuling-Hall D2, di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, kemarin (17/2).

Sunny Gho, Co-Founder JICAF menjelaskan, kompetisi ini mencari upaya teman-teman ilustrator memanfaatkan bidang BinguoEV secara maksimal. Kalau biasanya lomba itu 2 dimensi, untuk kompetisi kali ini 3 dimensi, ada 4 sisi, bahkan sampai atap dan obyek roda.

“Banyak yang sudah memanfaatkannya dengan baik, dan itu yang menjadi nilai plus untuk saya. Saya juga melihat ciri khas ilustrator, bagaimana mereka bisa menampilkan gayanya atau signature-nya dengan unik dan berbeda dari yang lain. Ini menjadi pertimbangan penting,” ujar Sunny.

Kompetisi JICAF diikuti lebih dari 1.000 peserta, yang berasal dari Surabaya, Solo, Bandung, dan Jakarta.

Karya para finalis JICAF-Wuling 2025.

Arief Sutrisno, Brand Strategy Manager Wuling Motors, mengucapkan terima kasih kepada para peserta kompetisi ini dan selamat kepada para pemenang. Kami sangat antusias melihat bagaimana para
peserta dapat mengkreasikan eksterior BinguoEV dan mengubahnya menjadi sebuah karya  unik dan penuh karakter.

“Kompetisi ini membuktikan BinguoEV tidak hanya berfungsi sebagai kendaraan, tapi juga menjadi kanvas untuk kreativitas para seniman dan desainer Indonesia. Selain itu, desain eksteriornya yang ikonik pun selaras dengan kreativitas secara personal,” jelas dia.

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *