GETPOST.ID, Jakarta- Masa lalu adalah bagian dari kehidupan, termasuk mantan pacar. Setelah putus, tidak semua orang dapat menjalin hubungan baik kembali dengan mantan pacar karena berbagai masalah. Namun Aurelie Moeremans, Cassandra S Lee dan Lania Fira, mengaku sangat mungkin akur hingga jalan bareng dengan mantan
“Soalnya, mantan pacar itu ada berbagai level. Ada mantan yang jadi sahabat, ada mantan yang putus dengan baik-baik, dan ada juga mantan yang mendingan nggak usah ketemu lagi,” kata Aurelie dalam program live streaming Viu Chit Chat pekan lalu di Jakarta.
“Selain itu, tergantung kondisi aku saat itu. Kalau aku sudah punya pacar lagi, kan nggak enak sama pacarku kalau jalan berdua sama mantan,” lanjut Aurelie.
Cassandra Lee dan Lania Fira juga setuju kalau ada beberapa mantan yang memang sebaiknya tidak usah kenal lagi. “Terutama yang sudah menyakiti kita banget, seperti selingkuh dan lain-lain,” kata Cassandra.
Baca:
– Drama Mantan Tapi Menikah, Kisah Omar Daniel saat Kuliah
Di antara ketiga cewek ini, ternyata Lania yang paling banyak punya pengalaman mengalami momen canggung bersama mantan pacarnya. Jadi, Lania pernah berada dalam satu proyek dengan mantan pacarnya dan memilih untuk pura-pura tidak kenal.
“Jadi, pas kita saling ketemu, aku langsung ajak salaman buat kenalan lagi, supaya kesannya kita belum pernah kenal sebelumnya. Karena orang-orang sekitar nggak ada yang tahu jadi aman-aman aja,” cerita Lania.
Apakah mereka mau balik pacaran lagi sama mantan? Ketiga cast Mantan Tapi Menikah ini kompak bilang “Tidak”. Bagi mereka, kalau sudah putus berarti sudah selesai semua hubungan.
Baca:
– Kisah di Balik Layar Syuting Mantan Tapi Menikah
31 Januari 2023, Mantan tapi Menikah Tayang di Viu
“Karena bagi aku kalau sudah memutuskan untuk berpisah, berarti aku merasa sudah benar-benar tidak bisa melanjutkan sama orang tersebut. Jadi, sampai saat ini aku belum pernah balikan lagi sama mantan,” aku Aurelie.
Hal yang sama juga diakui oleh Lania Fira, dia belum pernah punya pengalaman balikan lagi sama mantan pacar.
“Bagiku kalau sudah putus ya sudah. Buat apa bolak-balik ulang cerita lama. Tapi, ini karena aku baru saja putus ya, jadi belum kepikiran mau balikan lagi. Nggak tahu kalau nanti 10 atau 20 tahun lagi ternyata kejadian seperti Saka dan Ana yang dekat lagi, hahaha,” kata Lania.
Saka dan Ana adalah tokoh dalam Viu Original Mantan Tapi Menikah Drama sepanjang 10 episode ini berkisah tentang Ana (Aurelie Moremans) yang semasa kuliah pernah memutuskan hubungan cintanya dengan sang pacar, Saka (Omar Daniel).
Baca:
– Ge Pamungkas Ditantang jadi Sadboy di Drama Mantan tapi Menikah
– Dirilis Akhir Januari 2023 di Viu, Aurelie Moeremans Aduk Akting dengan Omar Daniel di Mantan Tapi Menikah
Tidak disangka, mereka bertemu lagi saat sudah lulus kuliah dan menjalani dunia kerja. Kebetulan Saka adalah atasan Ana di kantor tempat dia baru saja masuk kerja. Bagaimana rasanya bekerja di bawah pimpinan mantan pacar? Simak pengalaman Ana dalam drama Mantan Tapi Menikah yang tayang di Viu.