Mitsubishi Fuso Luncurkan Truk Elektrik eCanter

mitsubishi-fuso

GETPOST.ID, Jakarta- PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC), meluncurkan varian baru Medium Duty Truck (MDT) Fighter FN61FL HD (6×2) sasis panjang di pameran GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle (GIICOMVEC) di Jakarta Convention Center (JCC), Kamis 5 Maret 2020.

Di ajang serupa, KTB juga memperkenalkan Fighter FN61FL (6×2) dan truk elektrik eCanter. Atsushi Kurita, Presiden Direktur KTB, menjelaskan alasan mobil MDT Fighter FN61FL HD (6×2). Kata dia, peluncuran ini untuk menjawab kebutuhan pasar terhadap kendaraan bertenaga, dimensi lebih besar, peningkatan kenyamanan, perawatan mudah, dan dapat disesuaikan dengan regulasi kendaraan niaga.

Varian ini melengkapi varian sebelumnya, yaitu Fighter FN61FL (6×2). Dengan varian baru tersebut, total ada 18 varian Fighter di Indonesia.
“Saya bangga produk profesional MDT Fighter menerima banyak respons positif dari konsumen. Sejak diluncurkan pada tahun lalu, Fighter berkontribusi meningkatkan pangsa pasar cukup signifikan di segmen MDT, dari 22,4 persen di Januari 2019 ke 28,3 persen di Januari 2020,” ujar Kurita saat meluncurkan varian anyar Fighter di GIICOMVEC.

Fighter FN61FL HD (6×2) punya spesifikasi antara lain mesin diesel 6M60 dengan tenaga 270 ps dengan torsi maksimum 80 kgm di 1.400 rpm. Transmisinya menggunakan Eaton ES-11109 9-percepatan, GVM maksimum 26 ribu kg, dan panjang 11,9 meter. Model ini direkomendasikan bentuk karoserinya adalah wing box, crane, flat deck, dan wooden cargo.
Di perhelatan GIICOMVEC tahun ini, KTB menyediakan beberapa program, antara lain “Business Meeting” bersama dengan diler Mitsubishi Fuso seperti PT Sun Star Motor, Srikandi Diamond Motors, Bumen Redja Abadi, dan PT Dipo Internasional Pahala Otomotif. Turut diundang pula sekitar 240 konsumen

SURAFA | MEDRDEKA.com

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *